7+ Fakta Menarik Sonic Frontiers Yang Wajib Anda Ketahui, Eksplor Petualangan Lebih Luas!
Apakah Anda salah satu pecinta game petualangan? Jika iya, maka menikmati permainan baru dari playstation yaitu Sonic Frontiers akan menjadi pengalaman paling menyenangkan. Mengingat fitur dan berbagai fasilitas terbaru dari game satu ini sangat menakjubkan.
Terlebih beberapa gamers yang sudah memainkannya lebih dulu memberikan review cukup baik. Anda sebagai pecinta permainan dengan basis petualangan tentu saja dibuat penasaran. Sehingga mencari tahu apa saja sih fakta menarik dari Sonic Frontiers ini.
Melalui artikel kali ini, kami akan membahas secara lengkap dan akurat untuk Anda. Tentunya dengan rincian permainan yang seru dan mengundang rasa penasaran Anda. Simak ulasan lengkapnya pada pembahasan di bawah ini.
Fakta Menarik Sonic Frontiers

(sumber gambar : sonicthehedgehog.com)
Sonic Frontiers merupakan salah satu game terbaru buatan SEGA yang telah rilis pada awal November 2022 silam. Disini, Anda dapat menjelajah dunia baru sebagai Sonic the Hedgehog si landak biru yang legendaris.
Seri Sonic terbaru ini nampak memiliki beberapa bagian yang berbeda dari sebelumnya, salah satunya adalah segi desain.
Ada beberapa sisi terbaru yang terbilang cukup unik dari seri Sonic ini. Meskipun sudah familiar dengan karakter si landak biru, berikut ini beberapa fakta menarik dari game Sonic Frontiers yang perlu Anda ketahui:
1. Sonic Frontiers Menyajikan World Design yang Bertema Kepulauan
Game dengan karakter landak biru ini memang identik dengan sesuatu yang unik, di antaranya segi platforming, level, bahkan world design nya. Tidak seperti biasanya, seri terbaru Sonic Frontiers ini menghadirkan desain peta yang lebih realistis sehingga tidak terkesan cartoony.
Kali ini, si landak biru Sonic harus menyusuri dunia Starfall Island yang merupakan pulau dengan banyak misteri. Disini, Anda akan menghadapi sejumlah makhluk aneh dan melawan para musuh yang kuat saat menjelajahi dunia yang penuh aksi dan petualangan.
Anda akan merasakan sensasi melakukan akselerasi di ketinggian baru serta kebebasan terbuka dalam menjelajah Pulau Starfall yang menakjubkan.
Pada tahap awal, si landak biru harus mengunjungi Kronos Island. Pulau ini memiliki area luas dengan banyak reruntuhan dan padang rumput hijau. Ada juga rail dan ring yang sama seperti seri game Sonic terdahulu.
Sonic Frontiers juga menghadirkan banyak bioma yang berbeda di tiap pulaunya. Anda akan menemukan berbagai jenis bioma mulai dari padang pasir, gunung berapi, hingga hutan lebat.
Secara teknis, game ini termasuk dalam kategori open-world. Namun, SEGA lebih senang menyebutnya dengan game open-zone.
Dalam trailernya, Sonic juga bertemu orang asing dengan kekuatan misterius yang ingin menghentikannya. Kira-kira, misteri apa saja yang tersimpan dalam Starfall Island? Penasaran, langsung saja segera download game terbaru ini!
2. Tetap Setia Menghadirkan Mode Game Linear Melalui Cyberspace
Walaupun masuk dalam kategori game open-world dimana Anda bisa bebas bereksplorasi tanpa batasan, SEGA tetap menyediakan gameplay ala-ala Sonic terdahulu pada seri ini.
Dalam seri terbaru Sonic Frontiers, Anda tetap bisa menyelesaikan platform game linear seperti Cyberspace. Anda bisa menemukan portal yang tersebar di seluruh pulau dan berlomba melalui setiap level.
Level Cyberspace ini akan menampilkan platform 3D yang menguji keterampilan Anda melalui kecepatan khas Sonic. Dengan menyelesaikan challenge di Cyberspace, Anda bisa memperoleh vault key yang berguna untuk mendapatkan Chaos Emeralds.
3. Menawarkan Skill Tree Seperti Game RPG Lain
Fakta selanjutnya mengenai game Sonic Frontiers adalah adanya skill tree yang bisa Anda upgrade. Skill tree ini umumnya sama seperti game RPG kebanyakan.
Anda bisa mengupgrade beberapa skill seperti Sonic Boom dan Siloop untuk menambah senjata dalam melawan para musuh yang tersebar di open-world.
Selain itu, seri terbaru Sonic ini juga memiliki skill lain seperti Stomp dan Air Trick yang cukup unik. Bahkan, Anda bisa menggunakan beberapa skill untuk menyelesaikan puzzle.
Pertarungan dalam Sonic seri terbaru ini lebih futuristik dengan kehadiran skill tree yang bisa Anda coba. Pengalaman bertarung yang lebih seru dengan mengalahkan musuh misterius dan para robot dapat Anda rasakan dalam permainan ini.
Jika Anda penasaran dengan skill apa saja yang tersedia, langsung saja unduh dan mainkan seri terbaru ini ya!
4. Sonic Frontiers Memiliki Mode Action Style dan High Speed
Sonic Frontiers memang benar-benar ingin menyasar semua kalangan mulai dari yang awam hingga profesional. Ini terbukti dengan hadirnya mode Action Style dan mode High Speed.
Kedua mode ini bisa Anda tentukan mulai awal permainan. Sebagi player baru, ada baiknya Anda memilih mode Action Style. Mode ini akan lebih terfokus pada platforming game, sehingga masih cocok untuk pemula.
Sementara itu, mode High Speed lebih cocok untuk pemain lama yang sudah profesional. Mode ini menawarkan permainan dengan kecepatan tinggi, sehingga kurang cocok bagi para pemain baru.
Sebenarnya, Anda bisa mengubah sendiri kecepatan bermain secara manual melalui slider yang ada pada game. Cukup mengubah-ubah saja sampai menemukan pengaturan kecepatan yang cocok.
5. Membutuhkan Waktu 20-30 Jam untuk Menyelesaikan Permainan
Untuk menyelesaikan game Sonic Frontiers ini sampai tamat, Anda memerlukan waktu setidaknya 20-30 jam permainan. Waktu ini berlaku jika Anda bukan seorang yang sedang mengejar platinum.
Jika Anda seorang completionist, maka membutuhkan waktu yang lebih panjang sekitar 50-60 jam untuk menamatkan game.
Anda bisa menyelesaikan semua permainan mulai dari menangkap semua jenis ikan, mengumpulkan memori token, memaksimalkan semua stat, interaksi karakter, hingga menerima trofi.
6. Terdapat Mini Game Memancing yang Cukup Unik
Bosan dengan misi utama dalam game? Tenang saja, rasa bosan dalam bermain Sonic Frontiers akan terobati dengan hadirnya mini game seperti memancing.
Karakter Big The Cat yang sudah hadir dalam seri Sonic sebelumnya adalah karakter yang pertama kali memperkenalkan mini game ini.
Di sini, Anda bisa merasakan sensasi unik memancing ikan salmon. Tidak hanya ikan yang bisa Anda dapatkan, ada juga barang-barang aneh seperti ban mobil, kodok, bahkan kotak emas yang ikut terpancing.
Background music lo-fi yang estetik akan memanjakan telinga Anda saat memainkan mini game ini. Untuk sebuah mini game, bgm yang ada di seri terbaru ini cukup unik. Jadi, selain memancing Anda bisa menikmati leisure time yang intens dalam sebuah game.
7. Final Boss Rahasia
Tidak akan ada bocoran siapa boss terakhir yang harus Anda lawan. Pasalnya, boss terakhir ini hanya akan terbuka jika Anda mengubah Difficulty ke Hard pada titik tertentu.
Jika sudah berhasil mengalahkan boss tersebut, selamat Anda telah berhasil menamatkan game Sonic Frontiers ini. Setelah ini, waktunya Anda melakukan eksplorasi kembali sambil menyelesaikan seluruh tantangan yang ada.
Informasi Game dan Pembelian Sonic Frontiers

(sumber gambar : mashable.com)
Seri terbaru dari game Sonic ini akan hadir dalam dua versi, yaitu fisik dan digital. Selain itu, game ini juga memiliki dua edisi yang akan rilis, yaitu standar dan deluxe. Berikut penjelasan mengenai dua edisi yang akan rilis dari game ini:
- Edisi standar dengan harga Rp.889.000 sebatas game fisik atau digital saja.
- Edisi deluxe dengan harga Rp.1.037.000 mencakup game digital, Explorer’s Treasure Box, dan Digital Art Book dengan 25 soundtrack digital.
Explorer’s Treasure Box nantinya berisi Amy’s Memory Tokens, A Portal Gear, Chaos Emeralds Vault Keys, dan aksesoris Sonic seperti sepatu dan sarung tangan.
Dalam masa pra-pembelian akan ada Adventure’s Treasure Box yang isinya bonus skill points, Red Seeds of Power, dan Blue Seeds of Defense. Bonus pra-pembelian juga akan berlaku untuk kedua edisi yang telah rilis baik standar maupun deluxe.
Nah, itulah beberapa fakta menarik terkait game terbaik di playstation ini. Anda bisa menikmati keseruan Sonic Frontiers dengan berbagai cara menarik.
Salah satunya dengan bermain di rental ps agar suasana meriah lebih terasa. Selamat mencoba dan menikmati game seru satu ini.
Tags: Fakta menarik Sonic Frontiers, Game Playstation adventure, Sonic Frontiers
7+ Fakta Menarik Sonic Frontiers Yang Wajib Anda Ketahui, Eksplor Petualangan Lebih Luas!
12 Fakta PlayStation 5 Paling Menarik untuk Bahan Pertimbangan
Diposting oleh Theza HildaPlaystation 5 menjadi salah satu series game terpopuler beberapa waktu belakangan. Selain memiliki fitur canggih dibanding pendahulunya, PS5 juga menawarkan banyak kelebihan. Oleh karena itu, tidak heran beberapa pecinta game mulai mencari fakta playstation 5. Sehingga akan didapatkan berbagai kesimpulan terkait sisi unggul dan menarik pada konsol satu ini. Melalui artikel kali ini, kami akan…
SelengkapnyaReview Perbedaan Stik PS5 Dengan Pendahulunya, Apa Saja Sih Keunggulannya?
Diposting oleh Theza HildaMenikmati permainan playstation pastinya Anda membutuhkan sebuah stik untuk mengoperasikannya. Di mana pada tiap keluaran teknologi selalu memiliki kelebihan dan kekurangan. Lantas, apa perbedaan stik PS5 dari pendahulunya? Mengingat playstation 5 merupakan konsol keluaran terbaru dari Sony. Maka, stik yang membersamainya tentu juga mengusung teknologi terbarukan. Sehingga dapat membuat pengguna merasa wahh dan senang untuk…
Selengkapnya10 Game Terbaik PS4 Sepanjang Masa dan Harga Gamenya
Diposting oleh Raya KonsolMeski sudah rilis pada tahun 2013 silam, tapi popularitas PlayStation 4 sampai saat ini masih sangatlah tinggi. Hal ini terbukti dari berbagai game PS4 yang masih sering dicari dan dimainkan. Apalagi dari segi kualitas grafis dan gameplay, berbagai game ini juga tidak kalah jauh dengan PS5. Lalu, apa saja game terbaik PS4 itu? 10 Game…
SelengkapnyaUlasan Minecraft PlayStation 4: Minecraft Dungeons yang Seru!
Diposting oleh Raya KonsolAnda pasti sudah tidak asing lagi dengan Minecraft. Popularitas game ini memang sangat besar dan banyak sekali orang yang menyukainya. Saking terkenalnya, pihak pengembang game ini, yaitu Mojang Studio pun bisa mendapatkan kejayaan mereka. Untuk membayar popularitas tersebut, Mojang Studios pun berusaha selalu memberikan terobosan baru pada game mereka, hingga pada game Minecraft PlayStation yang…
SelengkapnyaBaru Rilis, Ini Review Game God of War Ragnarok untuk PS4 & PS5
Diposting oleh Raya KonsolPada 9 November 2022 lalu, game God of War Ragnarok merilis seri terbaru mereka. Game ini mengusung tema petualangan dan aksi serta merupakan produksi dari Santa Monica Studio dan Sony Entertainment sebagai publikasinya. Game ini rilis untuk perangkat PlayStation 4 dan PlayStation 5. Baru saja rilis, seperti apa review dari game ini? Yuk, simak ulasan…
SelengkapnyaUpdate Terbaru 10 Game PS4 Terbaik di Tahun 2022, Tidak Boleh Terlewat!
Diposting oleh Theza HildaMaraknya pecinta game yang heboh dengan keluaran terbaru Sony yaitu Playstation 5. Nyatanya tidak lantas membuat daftar game ps4 terbaik terlupakan begitu saja. Sebab, Playstation 4 sendiri menyajikan koleksi permainan yang cukup banyak dengan genre beragam. Hal tersebut membuat pengguna game konsol lebih mudah menyesuaikan jenis permainan dengan bidang yang dikuasai. Oleh karena itu, daftar…
Selengkapnya
Belum ada komentar, jadilah yang pertama memberikan komentar.